Suatu hubungan cinta akan lebih rentan dijalani manakala pasangan harus berpisah atau tidak dalam jangkauan satu wilayah. Meskipun dukungan teknologi canggih dan munculnya beberapa media sosial yang dapat dimanfaatkan sebagai pelancar komunikasi, namun justru seakan memiliki efek bumerang bagi pelakunya.
Lihat saja kecanggihan kemunculan beberapa smartphones saat ini. Mungkn sejenak mampu menghapus jarak ketika komunikasi begitu lancar tak kenal waktu. Adakah indikasi kesetian Dia kepada Anda mampu terjaga? Manakala ia mampu berkomunikasi juga dengan yang lainnya, senyaman dan semudah berkomunikasi dengan Anda dengan kecanggihan alat yang ada.
Selain itu media sosial yang juga mampu merekatkan kemesraan yang Anda bina seringkali juga begitu mudahnya mematahkan jalinan kasih yang terangkai sedemikian lama. Lihatlah kasus salah paham karena tulisan perasaan atau komentar orang lain yang mengundang kecemburuan. Akibatnya tak sedikit orang berubah untuk menepis kepercayaan dan memupuskan hubungan.
Padahal media dan alat diciptakan semata bertujuan untuk mempermudah komunikasi, terutama bagi mereka yang berpisah sementara waktu. Ada kalanya perpisahan semacam ujian. Ketika Anda dan pasangan mampu melewatinya maka akan timbul semacam kelayakan untuk meneruskan hubungan dan mengikuti episode ujian selanjutnya. Jika tidak, maka itu sinyal bagi Anda untuk segera berbenah dan menemukan yang lain yang lebih baik. Meskipun demikian kadang pula masing-masing pihak melakukan kesalahan yang dapat memicu rasa kurang nyaman. Pada titik tersebut, jangan ragu meminta maaf. Hal tersebut akan menunjukkan bahwa Anda adalah pasangan yang mengerti dan itu merupakan salah satu dari hal-hal dasar dalam pernikahan.
Bagi Anda yang mungkin sedang mengikuti dan menjalani percintaan jarak jauh, mungkin beberapa saran berikut dapat mengatasi kegelisahan dan beberapa masalah yang seringkali muncul ketika jarak memisahkan.
Yang paling penting dari segala aspek adalah kepercayaan. Hal ini adalah hal tersulit untuk dijaga dan paling rawan hilang begitu saja ketika komunikasi terputus untuk sementara waktu. Begitu rentannya jarak, maka diperlukan fondasi kepercayaan yang kuat untuk membangun sebuah hubungan yang kokoh. Ketika Anda telah menanamkan kepercayaan, maka Anda sanggup mengatasi badai apapun termasuk dengan berpisah secara fisik. Bagaimana caranya? Anda bisa membaca artikel Cara Ampuh Membangun Kepercayaan Dengan Pasangan.
Menjaga komunikasi mampu meningkatkan rasa kepercayaan. Tentu saja komunikasi yang berkualitas dan dua arah. Sebaiknya Anda sedikit mengabaikan beberapa keluhannya dalam beberapa media sosial. Bisa jadi hal tersebut hanya sebagai lampiasan sementara kerinduan pasangan, atau keluhannya mengenai hidup yang terasa berat ketika terpisah jarak dengan Anda. Kesabaran selalu dibutuhkan untuk menjalani hubungan ini.
Gunakan teknologi yang ada dengan baik. Misalnya percakapan video atau rutin berkirim pesan. Hindari membuat masalah dengan menuliskan sesuatu yang dapat memancing kecurigaan pasangan. Mungkin Anda perlu menerangkan maksud tulisan Anda pada pasangan yang memiliki sifat kekanakan. Atau setidaknya buatlah status lucu yang menyenangkan agar hubungan Anda dengan pasangan lebih awet dan terhindar dari pertengkaran yang disebabkan hanya masalah kecil tersebut.
Hal lain yang penting adalah berikan ia dukungan moral setiap saat terutama pada saat terberatnya misalnya ketika a menghadapi ujian. Hal ini akan sangat membantunya untuk kembali bersemangat, terlebih jika Anda orang yang dicintainya mendukungnya. Selain itu hal ini dapat membuat hubungan Anda semakin erat. Ini merupakan salah satu cara ungkapkan cinta tanpa kata.Baik itu lama atau sebentar, setiap pasangan tak akan mungkin hidup selamanya bersama. Barangkali karena urusan pekerjaan dan beberapa alasan khusus, beberapa pasangan akan berpisah sementara waktu. Anda tak perlu cemas dan khawatir. Semua akan membaik jika Anda mampu dengan sabar melewatinya. Pastikan Anda melakukan beberapa saran diatas.
Semoga Artikel Tips Ampuh Untuk Pacaran Jarak Jauh Bisa Bermanfaat....
0 komentar:
Catat Ulasan
Catatan:
Untuk menyisipkan kode, gunakan tag <i rel="pre">KODE ANDA DI SINI...</i>
Untuk menyisipkan gambar, gunakan tag <i rel="image">URL GAMBAR ANDA DI SINI...</i>
Untuk menyisipkan judul, gunakan tag <b rel="h3">JUDUL ANDA DI SINI...</b>
Untuk menyisipkan catatan, gunakan tag <b rel="quote">CATATAN ANDA DI SINI...</b>
Untuk menciptakan efek tebal gunakan tag <b>TEKS ANDA DI SINI...</b>
Untuk menciptakan efek huruf miring gunakan tag <i>TEKS ANDA DI SINI...</i>
Khusus untuk membalas komentar disarankan menggunakan tombol balas di samping komentar terkait dibandingkan menggunakan formulir komentar di bawah agar komunikasi lebih terstruktur. Karena mungkin, apa yang Anda tanyakan/katakan saat ini akan sangat bermanfaat bagi pembaca lain.
NB: Jangan menuliskan link aktif karena akan terhapus secara automatis.
Jika ingin menuliskan komentar yang keluar dari topik pada artikel ini silahkan kehalaman OOT (out of topic) dengan menekan tombol OOT di bawah