JRTR site | Berbagi Tanpa Batas, Blogger Tips, Widget, Template

Berbagi informasi online, komputer, tutorial blogger, template untuk blogger, tips trik blogger.

Jumaat, 25 April 2014

Galau Online Di Dunia Maya Karena Cinta


www.jokorowotlogorejo.com |  Saya punya beberapa teman yang kalau lagi galau karena masalah percintaan langsung aktif di akun sosial media miliknya. Biasanya sih teman-teman saya ini lebih banyak galau online-nya di Path ya. Soalnya teman-teman saya memang udah mulai agak-agak meninggalkan Twitter atau juga Facebook. Kalaupun aktif di Twitter dan Facebook, itu karena postingan di Path-nya dibuat terhubung pada kedua sosial media tersebut.

Bawel banget di Path-nya. Padahal sebelumnya itu akun adem ayem aja. Sehari sekali aja belum tentu update status. Tapi kalau lagi galau, sehari bisa kali update status sampai 10 kali.

Update statusnya kalau di Path pasti lagi dengerin lagu-lagu galau. Atau posting foto-foto quote yang bisa bikin orang lain kasih icon “sad”. Di Twitter juga suka nge-retweet kicauan dari akun-akun galau.

Ada juga teman lain yang kalau lagi galau malah posting foto dia lagi liburan, mulai dekat sama gebetan baru. Terus juga posting foto-foto lagi nongkrong di kafe sama teman-temannya. Ada juga yang model begini.

Cara orang untuk melewati kesedihan itu memang bisa dengan larut terbawa kesedihan atau malah melewatinya dengan bersenang-senang.

Yang sedih itu biasanya masih keingetan sama mantannya, masih pengen balik tapi belum bisa. Kesedihan itu dituangkan dengan mendengarkan lagu-lagu sedih, nonton film drama yang menguras air mata, atau bisa juga dengan berolahraga.

Entah bagaimana perasaan mantannya yang pastinya juga terhubung sama teman saya itu melalui Path. Apa dia ikutan merasa sedih juga melihat mantan pacarnya itu lagi sedih setelah putus atau malahan merasa senang karena merasa dirinya masih dibutuhkan?

Terus yang melewati masa galau dengan bersenang-senang itu berarti senang? Nggak juga! Menurut saya, yang melewati kegalauan cinta dengan bersenang-senang itu adalah yang paling sedih. Mencoba terlihat senang di saat sedih, dah menutupi segala duka dengan tawa itu sulit lho. Muka bisa tersenyum, tapi hati menangis. Macam melihat neng Raisa tersenyum sambil menyanyikan lagu-lagu sendu miliknya (Maafkan kalau perumpamaan saya ini nggak nyambung). Ah, Raisa… Ngopi yuk? Biar abang nanti yang mengobati luka yang kau nyanyikan melalui lagumu.

Tak ada yang lebih mudah kalau sedih dan galau, selain tampil seperti apa adanya aja. Itulah kondisi alami yang sudah seharusnya. Tapi saya tak menyalahkan teman saya yang malahan bersenang-senang pas lagi galau. Setiap orang punya cara sendiri dalam mengobati luka hati.

Pura-pura senang tapi sebenarnya lagi sedih itu digunakan sama teman saya untuk nunjukin ke mantannya, kalau dia masih baik-baik saja walau mereka sudah putus pacaran. Taktik percintaan tahun jebot yang masih berhasil dipakai pada jaman sekarang.

Kegunaan taktik ini tuh bisa bikin mantan yang udah mutusin atau diputusin jadi merasa sedih dan kehilangan. Intinya sih ingin biar mantan mau ngajakin balikan, dan bukan dia sendiri yang buka omongan sama mantannya. Mau balikan aja ribet amat ya, pakai taktik segala.

Galau online itu sah-sah saja kok, asal nggak lebay. Mau galau dengan sedih atau suka cita yang terserah juga. Yang jangan itu: bersenang-senang di atas kegalauan orang lain. 
JokoRowoTlogoRejo Beri Komentar
Bagikan kepada teman!
Garis
300 x 250

0 komentar:

Catat Ulasan

Catatan:
Untuk menyisipkan kode, gunakan tag <i rel="pre">KODE ANDA DI SINI...</i>
Untuk menyisipkan gambar, gunakan tag <i rel="image">URL GAMBAR ANDA DI SINI...</i>
Untuk menyisipkan judul, gunakan tag <b rel="h3">JUDUL ANDA DI SINI...</b>
Untuk menyisipkan catatan, gunakan tag <b rel="quote">CATATAN ANDA DI SINI...</b>
Untuk menciptakan efek tebal gunakan tag <b>TEKS ANDA DI SINI...</b>
Untuk menciptakan efek huruf miring gunakan tag <i>TEKS ANDA DI SINI...</i>

Khusus untuk membalas komentar disarankan menggunakan tombol balas di samping komentar terkait dibandingkan menggunakan formulir komentar di bawah agar komunikasi lebih terstruktur. Karena mungkin, apa yang Anda tanyakan/katakan saat ini akan sangat bermanfaat bagi pembaca lain.

NB: Jangan menuliskan link aktif karena akan terhapus secara automatis.

Jika ingin menuliskan komentar yang keluar dari topik pada artikel ini silahkan kehalaman OOT (out of topic) dengan menekan tombol OOT di bawah

 
Design by JRTR Copyright © 2014 ~ 2015 Powered by Blogger
TOP